Masjid Terbuka di Afsel -- AFP PHOTO/RODGER BOSCH |
BLOG UNIK - Cape Town: Entah apa yang ada di benak Taj Hargey yang membuka masjid bagi kaum gay di Cape Town, Afrika Selatan (Afsel). Akademisi muslim jebolan Harvard ini menamakan suarnya itu sebagai 'Masjid Terbuka'.
"Kami membuka masjid bagi orang-orang yang berpikiran terbuka, bukan untuk mereka yang tertutup dalam berpikir," kata Taj Hargey dilansir CNN, Jumat (19/9/2014).
Kontroversi tidak berhenti di situ. Di masjidnya ini bahkan kaum perempuan bisa memimpin salat berjemaah di antara laki-laki. Ia mengatakan, masjidnya ini menyambut baik semua orang dari jenis kelamin, agama, hingga orientasi seksual yang tidak biasa.
dalam masjid - iol.co.za |
Protes, kritikan, hingga ancaman pembunuhan datang dari berbagai komunitas muslim lokal atas kontroversi itu. Namun, Taj Hargey bergeming dan menyebut sudah saatnya untuk melakukan revolusi agama.
"Di Afsel 20 tahun yang lalu ada revolusi damai yang merubah apartheid ke demokrasi. Sekarang kita harus memiliki perkembangan yang sama (revolusi) di bidang agama," ungkapnya.